kabinetrakyat.com – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Indonesia segera mengeluarkan mobil baru pertamanya tahun 2023. Mereka akan meluncurkan mobil SUV yang disinyalir merupakan Suzuki Grand Vitara terbaru.

Pengumuman mengenai peluncuran diketahui dari akun Instagram Suzuki Indonesia. Pada Rabu, 25 Januari 2023, akun Instagram @suzuki_id mengunggah foto siluet mobil berbentuk SUV .

Dalam keterangan resminya, mobil ini akan diluncurkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di Jiexpo Kemayoran Jakarta pada 16 Februari 2023.

Dugaan mobil ini merupakan Suzuki Grand Vitara terbaru semakin kuat dari caption yang digunakan Suzuki Indonesia dalam unggahan akun mereka.

Rising of the Legend. Our legend will be coming away with the Excellent Revival! Stay Tune (Membangkitkan kembali sang legenda. Legenda kita akan kembali dengan kebangkitan yang luar biasa. Tunggu saja),” ujar Suzuki Indonesia.

Dengan caption ini, jelas Suzuki Indonesia akan membangkitkan kembali mobil yang dulu pernah dijual sebelumnya.

Peluncuran Suzuki Grand Vitara terbaru ini semakin kuat karena tampilan siluet dari mobil itu sendiri. Tampilan SUV ini mirip dengan Suzuki Grand Vitara yang sebelumnya diluncurkan di India.

Untuk informasi tambahan, Suzuki Grand Vitara sudah diluncurkan di India tahun 2022. Mobil merupakan rebadge dari produk Toyota India yakni Toyota Urban Cruise HyRyder.

Untuk spesifikasinya, Suzuki Grand Vitara menggunakan platform baru Toyota yakni Toyota New Global Architecture (TNGA-B).

Di India, mobil ini ditawarkan dalam dua opsi. Opsi pertama menggunakan mesin bensin 2,5 liter ditambah teknologi Mild Hybrid. Mesin tersebut bisa mencapai daya maksimum 103 Hp dengan torsi maksimal 117 Nm.

Opsi mesin kedua ialah mesin TNGA Toyota dengan kubikasi 1,5 liter berdaya hanya 92 Hp dengan torsi maksimum 122 Nm, Mesin kemudian dikombinasikan motor listrik dengan daya 79 Hp dengan torsi mencapai 114 Nm.

Jika nanti diluncurkan di Indonesia, maka mobil ini akan langsung menjadi pesaing dari Hyundai Creta dan Honda HR-V. Pasalnya di India, Suzuki Grand Vitara mendapatkan penjualan bagus.

Diluncurkan September 2022, mobil ini membukukan 23.425 penjualan. Bahkan pada Desember, Suzuki Grand Vitara berhasil mendapatkan 6.171 penjualan, naik 28,16 persen dari yang sebelumnnya hanya 4.433 unit.

Kira-kira seperti apa spesifikasi lengkap dari mobil ini? Kita tunggu saja kelahiran Suzuki Grand Vitara di ajang pameran otomotif IIMS 2023 mendatang.***

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan