kabinetrakyat.com – Mimipi China pada babak final India Open 2023 harus pupus. Hal tersebut lantaran sakit yang diderita oleh pasangan ganda campuran dan ganda putri negeri Tirai Bambu itu.

Babak final India Open 2023 diadakan di K. D. Jadhav Indoor Hall-1. Pertandingan pamungkas tersebut dilaksanakan pada Minggu, 22 Januari 2023.

China seharusnya menurunkan Wang Yi Lyu-Huang Dong Ping untuk pasangan ganda campuran yang berhadapan dengan pasangan Jepang , Yuta Watanabe-Arisa Higashino. Sementara itu, di ganda putri ada Chen Qing Chen-Jia Yi Fan yang juga berhadapan dengan Nami Matsuyama-Chiharu Shida.

Akibat sakit yang dialami Wang Yi Lyu-Huang Dong Ping dan Chen Qing Chen-Jia Yi Fan, mereka harus mundur dari babak final India Open 2023. Tersisa satu wakil di ganda putra, Liang Wei Kian-Wang Chang yang berjuang untuk mendapatkan gelar India Open 2023.

Badminton World Federation (BWF) yang menjadi operator pertandingan tersebut memberikan konfirmasi mengenai masalah yang dialami China . Dalam pernyataannya, BWF berujar jika perwakilan China itu mengalami kendala kesehatan.

“Ada dua pengunduran diri yang keduanya melibatkan pasangan China pada babak final India Open akibat masalah kesehatan,” kata BWF melalui pernyataan di situs resminya, Minggu, 22 Januari 2023.

BWF juga menyebutkan kendala kesehatan yang dialami oleh perwakilan dari China tersebut. Dalam pernyataannya, federasi menyebutkan jika mereka terkena diare.

Akibat mundurnya perwakilan dari China itu, negara yang identik dengan hewan Panda harus memupus mimpi untuk menjadi juara umum India Open 2023. Gelar juara secara otomatis diraih oleh perwakilan dari Jepang .

“Sebagai hasilnya, Yuta Watanabe-Arisa Higashino memenangi gelar juara ganda campuran. Sementara itu, Nami Matsuyama-Chiharu Shida memenangi gelar juara ganda putri,” ujar BWF.

Meskipun China kehilangan gelar juara di nomor ganda campuran dan ganda putri, satu medali diraih melalui nomor ganda putra. Liang Wei Kian-Wang Chang berhadapan dengan Aaro Chia-Shoh Wooi Yik dan menang dengan poin 14-21, 21-19, dan 21-18.***

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan