GenPI.co – Menerapkan pola makan yang benar bisa menjadi cara terbaik untuk mencegah diabetes dan komplikasinya.

Misalnya, memilih makanan bergizi sesuai porsi, konsumsi buah-buahan dan sayuran, serta membatasi makanan yang digoreng, tinggi lemak jenuh atau lemak trans, tinggi garam (natrium), permen, dan minuman dengan tambahan gula.

Pastinya jangan lupa juga tetap rutin berolahraga untuk bantu kontrol gula darah tetap stabil.

BACA JUGA:  Tekanan Darah Tinggi Cepat Ambrol Kalau Kamu Makan Lobak

Sayuran harus dikategorikan sebagai sayuran yang mengandung tepung dan sayuran non-tepung.

Sayuran yang mengandung tepung memiliki indeks glikemik lebih tinggi, sehingga dapat menaikkan kadar gula darah seketika.

BACA JUGA:  Kamu Rutin Makan Labu Siam, Kolesterol dan Darah Tinggi Ambrol

Jadi, tidak disarankan dikonsumsi terlalu sering atau berdampingan dengan makanan yang sudah mengandung karbohidrat tinggi.

Chef Jenny He dalam acara Better Sweet Foods: Inspirasi Makanan Kekinian Favorit Rendah Gula (20/11) juga menjelaskan tentang bagaimana cara menyantap makanan sehat namun tetap lezat bagi para penderita diabetes.

BACA JUGA:  Girls, 4 Makanan Ini Ternyata Bikin Darah Menstruasi Makin Deras

“Menggunakan bahan dasar chia seed dan susu non-dairy/plant base bisa menjadi pilihan yang tepat, karena kandungannya rendah gula. Untuk alternatif pemanis, daun stevia atau eritritol juga bisa dipakai,” jelas Chef Jenny.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan