Pengamat Nilai HRS Bisa Menimbulkan Polarisasi pada Pilpres 2024 - GenPI.co
Pengamat Nilai HRS Bisa Menimbulkan Polarisasi pada Pilpres 2024 – Habib Rizieq Shihab. Foto: Ricardo/JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co – Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menilai eks Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab (HRS) berpotensi menimbulkan polarisasi di masyarakat pada Pilpres 2024.

Sebab, menurut Adib, kelompok Islam yang diusung HRS kerap berbenturan dengan pendukung pemerintah.

“Suka atau tidak, memang polarisasi itu bisa juga terjadi,” ujar Adib kepada GenPI.co, Jumat (5/8).

BACA JUGA:  HRS Masih Punya Kekuatan Menyetir Umat Islam, Kata Pengamat

Dirinya juga memberikan contoh saat Pilkada 2019 berlangsung. Menurutnya, kemenangan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melawan petahana kala itu tak lepas dari polarisasi masyarakat.

“Jadi, potensi polarisasi tergantung dari para elite politik nanti menentukan cara melakukan strategi dalam pemilu,” tuturnya.

BACA JUGA:  Pengaruh Politik HRS Mengecil Dalam Pilpres 2024, Kata Pengamat

Menurut Adib, polarisasi pada Pilpres 2024 akan terjadi apabila ada pihak yang memainkan metode politik identitas seperti Pilkada DKI 2019.

“Saya yakin polarisasi akan tinggi. Akan tetapi, hal tersebut juga bisa diredam dengan cara win win solution atau komunikasi yang baik,” kata dia.

BACA JUGA:  HRS Punya Peran Besar Meningkatkan Elektabilitas Anies & Prabowo

Dirinya mengatakan citra HRS sebagai oposisi merupakan salah satu faktor yang menyebabkan timbulnya polarisasi.

Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan