10 Trofi Sepak Bola Paling Mahal di Dunia (Bagian 2 – Habis)

Jakarta: Memenangkan pertandingan dan kemudian mengangkat trofi atau piala adalah tujuan utama dari setiap tim sepak bola. Tidak ada perasaan yang lebih membahagiakan daripada membawa pulang trofi ikonik di akhir turnamen atau kompetisi.
 
Dalam sepak bola, ada banyak kompetisi maupun turnamen yang dilangsungkan setiap tahunnya, baik liga maupun turnamen dunia. Bahkan, ada juga piala atau trofi untuk individu pemain.
 
Umumnya, trofi yang diperebutkan dalam tiap kompetisi atau turnamen memiliki bentuk atau desain yang berbeda-beda, dan sangat ikonik yang kemudian dengan mudah dikenali oleh penggemar sepak bola.





Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Yang menarik adalah, berapa harga trofi yang diperebutkan mati-matian oleh klub dan para pemain di atas lapangan?
 
Berikut daftar 10 Piala atau trofi Paling Mahal di Dunia (bagian 2), seperti dilansir dari legit.ng.

5. Trofi Ballon d’Or – 600 ribu poundsterling (Rp10,5 miliar)

Ballon d’Or adalah bahasa Prancis untuk ‘Bola Emas’. Ini bisa dibilang trofi individu paling bergengsi di dunia sepak bola. Trofi ini pertama kali dipersembahkan pada tahun 1956 oleh majalah France Football.
 
Trofi Ballon d’Or dibuat oleh rumah perhiasan terkenal Prancis yang dikenal sebagai Mellerio dits Meller. Pembuatannya melibatkan ukiran, pemolesan, penulisan, dan perhiasan. Untuk memulainya, dua belahan kuningan digabungkan menggunakan obor.
 
Bola yang dihasilkan kemudian diberikan kepada pemahat yang mengisi bagian dalamnya dengan tar. Dia kemudian menggunakan palu dan pahat untuk membentuk garis yang menyerupai jahitan bola.
 
Tar kemudian dihapus, dan ‘bola’ dibawa ke tukang emas untuk dipoles dan diukir. Pada titik ini, trofi diukir dengan logo FIFA Ballon d’Or dan kemudian dimasukkan ke dalam emas cair. Trofi Ballon d’Or memiliki tinggi 28cm dan berat 12kg.
 
Sebenarnya, tidak diketahui secara pasti nilai atau harga trofi Ballon d’Or. Namun, trofi tersebut dihargai 600 ribu poundsterling (Rp10,7 miliar) oleh sebuah rumah lelang saat Cristiano Ronaldo menyumbangkan salah satu Trofi Ballon d’Or miliknya untuk kegiatan amal.

4. Trofi FA Cup (Rp17,6 miliar)

Kompetisi FA Cup adalah salah satu kompetisi utama dalam sepak bola Inggris selain Liga Primer. Meski secara gengsi FA Cup kalah dari Liga Primer, namun secara nilai, trofi FA Cup jauh lebih mahal ketimbang trofi Liga Primer Inggris.
 
Trofi Piala FA yang dibuat dari bahan perak 925 sterling, memiliki nilai atau harga 1.180.000 dollar AS atau setara Rp17,6 miliar. Trofi dengan tinggi 61,5cm dan berat 6,3kg ini pertama kali dibuat pada 1911 dan dibuat kembali pada 2013, karena hilang.
 
Baca: 10 Trofi Sepak Bola Paling Mahal di Dunia (Bagian – 1)

3. Trofi Liga Europa (Rp67 miliar)

Kendati hanya berstatus trofi level dua di Eropa -setelah Liga Champions-, namun soal nilai atau harga, trofi Liga Europa jauh lebih tinggi dibanding trofi Liga Champions.
 
Trofi Liga Europa yang merupakan salah satu trofi terberat di dunia (15kg) ini ditaksir bernilai 4,5 juta dollar AS atau setara Rp67 miliar. Trofi Liga Europa dibuat pada tahun 1972 dengan bahan perak dan marmer.

2. Trofi Copa Libertadores (Rp127 miliar)

Copa Libertadores adalah kompetisi tahunan paling bergengsi antara klub-klub terbaik di kawasan Amerika Selatan. Dua klub Argentina, Independiente (7) dan Boca Juniors (6) adalah klub yang paling banyak meraih trofi Copa Libertadores.
 
Trofi Copa Libertadores memiliki desain cukup klasik di mana trofi tersebut berbentuk piala pada umumnya. Namun, dengan desain bola di bagian atas, serta patung orang sedang menendang bola di bagian puncaknya.
 
Sebagian besar trofi ini terbuat dari perak murni. Adapun, alas dari trofi ini dibuat dari kayu solid yang kemudian ditempeli lencana nama-nama klub juara setiap tahunnya.
 
Trofi ini menempati posisi dua sebagai trofi sepak bola termahal di dunia karena nilainya mencapai 8,5 juta dollar AS atau setara Rp127 miliar.

1. Trofi Piala Dunia (Rp299 miliar)

Sesuai dengan namanya, Trofi Piala Dunia memang pantas jadi rebutan timnas sepak bola di seluruh penjuru dunia. Selain karena gengsinya, trofi Piala Dunia juga ternyata memiliki nilai atau harga sangat mahal, yakni 20 juta dollar AS atau nyaris Rp3 miliar (Kurs 1 dollar AS = Rp14.967).
 
Mengapa trofi ini sangat mahal? Karena berbahan emas 18 karat dengan dua lapisan perunggu semi mulia. Trofi berbentuk dua atlet tengah berselebrasi dengan peta dunia berbentuk bola di atasnya itu dibuat pada tahun 1974 oleh seniman terkenal Italia Silvio Gazzaniga. Tinggi trofi Piala Dunia adalah 36,5cm dengan berat 6,175kg.
 
Itu merupakan trofi kedua. Trofi pertama yang digunakan FIFA adalah trofi Jules Rimet yang digunakan dari tahun 1930 hingga 1974. Nama Jules Rimet diambil dari sosok Presiden pertama FIFA kala itu. Trofi berwujud Nike (Dewi kemenangan Yunani) itu dibuat oleh pemahat Prancis, Abel Lafleur.
 
Trofi tersebut terbuat dari perak berlapis emas pada dasar lapis lazuli. Lapis lazuli adalah batuan metamorf berwarna biru tua. Ini digunakan sebagai batu semi mulia yang telah dihargai sejak zaman kuno karena warnanya yang intens. Trofi itu berbobot 3,8kg dengan tinggi 14 inchi.
 
Trofi Jules Rimet ini sempat menjadi subyek kontroversi besar-besaran, karena sempat disembunyikan dan dua kali dicuri. Di awal-awal kemunculannya pada 1930, trofi ini sempat disembunyikan lantaran jadi target NAZI pada Perang Dunia II.
 
Pada 1966 jelang Piala Dunia di Inggris, trofi ini sempat dicuri namun berhasil ditemukan. Sementara pencurian kedua terjadi pada 1983 di Brasil. Trofi Jules Rimet dicuri dan hingga kini belum ditemukan.
 

(ASM)

Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan