kabinetrakyat.com – Cara beli tiket kapal laut Merak-Bekauheni banyak dicari pengguna jelang akhir tahun. Hal ini sejalan dengan libur Natal dan tahun baru yang dimanfaatkan masyarakat untuk berlibur maupun pulang ke kampung halaman.

Akomodasi menjadi hal utama yang perlu diperhatikan. Untuk menyebrang dari Pelabuhan Merak, Banten menuju Bakaheuni penumpang wajib membeli tiket kapal laut atau ferry. Cara beli tiket kapal laut Merak-Bekauheni pun harus dilakukan secara online.

Untuk membeli tiket kapal laut online masyarakat bisa menggunakan aplikasi Ferizy maupun di situs resmi Keduanya dikelola oleh PT ASDP Indonesia Ferry (Persero). Lantas bagaimana cara beli tiket online Merak – Bekauheni? Selengkapnya berikut ini langkah-langkahnya.

Cara beli tiket kapal Merak-Bekauheni lewat aplikasi Ferizy

  • Unduh apliksi Ferizy di (Android) atau (iOS)
  • Daftar akun Ferizy terlebih dahulu atau login menggunakan Google/Facebook
  • Pada halaman utama pilih pelabuhan asal dan tujuan, kelas layanan, golongan kendaraan, jadwal masuk, dan jumlah penumpang
  • Baca kebijakan penumpang
  • Klik “Cari Jadwal”
  • Kemudian akan muncul rincian tiket kapal laut online
  • Klik “Lanjutkan”
  • Calon penumpang diminta mengisi pernyataan ketentuan perjalanan orang dalam negeri pada masa pandemi Covid-19. Selanjutkan pilih “Lanjutkan”
  • Calon penumpang diminta mengecek kembali rincian penumpang. Jika membawa kendaraan, calon penumpang selanjutnya diminta mengisi nomor plat kendaraan sesuai dengan STNK. Kemudian pilih “Lanjutkan”
  • Selanjutnya verifikasi untuk memastikan tiket yang telah dipesan
  • Kemudian lakukan konfirmasi pembayaran
  • Klik “Lanjutkan Pembayaran”
  • Pembayaran dapat dilakukan melalui empat jalur. Meliputi, tunai di modern channel yakni bank, Alfamart Group, Indomaret, Yomart Group, kantor pos, dan Pegadaian.
  • Penumpang juga membayar tiket dengan metode virtual akun bank, e-wallet, e-money, dan transfer
  • Setelah pembayaran selesai, maka e-ticket akan dikirim ke alamat e-mail calon penumpang

Cara Beli Tiket Kapal Laut Merak-Bekauheni lewat ferizy .com

Cara membeli tikek kapal laut online Merak-Bekauheni di ferizy.com memiliki langkah-langkah yang sama dengan menggunakan aplikasi.

  • Kunjungi situs resmi ferizy.com di
  • Daftar akun Ferizy terlebih dahulu atau login menggunakan Google/Facebook
  • Pada halaman utama pilih pelabuhan asal dan tujuan, kelas layanan, golongan kendaraan, jadwal masuk, dan jumlah penumpang
  • Baca kebijakan penumpang
  • Klik “Cari Jadwal”
  • Kemudian akan muncul rincian tiket kapal laut online
  • Klik “Lanjutkan”
  • Calon penumpang diminta mengisi pernyataan
  • ketentuan perjalanan orang dalam negeri pada masa pandemi Covid-19. Selanjutkan pilih “Lanjutkan”
  • Calon penumpang diminta mengecek kembali rincian penumpang. Jika membawa kendaraan, calon penumpang selanjutnya diminta mengisi nomor plat kendaraan sesuai dengan STNK. Kemudian pilih “Lanjutkan”
  • Selanjutnya verifikasi untuk memastikan tiket yang telah dipesan
  • Kemudian lakukan konfirmasi pembayaran
  • Klik “Lanjutkan Pembayaran”
  • Pembayaran dapat dilakukan melalui empat jalur. Meliputi, tunai di modern channel yakni bank, Alfamart Group, Indomaret, Yomart Group, kantor pos, dan Pegadaian.
  • Penumpang juga membayar tiket dengan metode virtual akun bank, e-wallet, e-money, dan transfer
  • Setelah pembayaran selesai, maka e-ticket akan dikirim ke alamat e-mail calon penumpang


Dilansir dari Kompas.com, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) sendiri tidak menyediakan pembelian tiket penyeberangan pelabuhan Merak-Bakauheni secara offline atau di pelabuhan. Maka dari penumpang diharapkan dapat memahami cara beli tiket kapal laut Merak-Bakauheni lewat aplikasi atau situs resminya. Semoga membantu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan