Jakarta: Convoi, restoran bergaya kontemporer menyajikan hidangan Asia dan Barat kini hadir di Jakarta sejak 10 Agustus 2022. Hadirnya Convoi ini di tengah dinamika skena makan dan minum yang terus tumbuh.

Restoran modern ini berlokasi di Jalan Kesehatan Raya, berjarak hanya beberapa menit berkendara dari area Pondok Indah dan Bintaro, serta menjadi restoran berkonsep kontemporer pertama di wilayah tersebut.

Bergaya Kontemporer, Convoi Tawarkan Fusion Food yang Bikin Nagih

Lokasinya yang strategis membuat Convoi mudah dijangkau para pencinta kuliner di Jakarta maupun Tangerang Selatan. (Foto: A. Firdaus/Medcom.id)

 

Konsep ruangan

Convoi bersemayam di sebuah bangunan berfasad modern karya Bitte Design, sebuah firma desain berbasis di Jakarta yang berpengalaman menggarap desain sejumlah restoran dan bar ternama di ibu kota. Untuk Convoi, Bitte Design memilih desain yang mengedepankan nuansa santai dengan misi membawa tamu sejenak menjauh dari keramaian kota.

Desain ruang yang apik tersebut dipercantik dengan taman rindang serta sebuah kolam berkesinambungan untuk menciptakan suasana yang tenang dan nyaman.



Sejuk dan Megah, jadi kesan pertama saya ketika memasuki Main Room Convoi. (Foto: A. Firdaus/Medcom.id)

Tata ruang restorannya terbagi menjadi ruang makan utama dan area bar, dua area outdoor, sebuah lantai mezzanine, serta ruang privat berkapasitas hingga 16 orang. Secara keseluruhan, Convoi sanggup mengakomodasi hingga 210 tamu.

“Kami mendesain Convoi agar menjadi restoran yang terbuka bagi semua tamu, mulai dari tamu keluarga hingga anak muda dan kaum urban serta dapat bertransformasi menjadi tempat kongko jika malam tiba. Kami berjanji akan melakukan yang terbaik guna menghadirkan koleksi makanan paripurna serta pertunjukan musik akustik terbaik di kawasan ini,” ujar Henry Marheroso, General Manager Convoi.



Area bar yang memanjang bikin manja pengunjung. (Foto: A. Firdaus/Medcom.id)

“Jakarta Selatan merupakan sebuah destinasi kuliner yang memikat dengan skena makanan dan minuman yang impresif. Kami merasa beruntung bisa menempati lokasi strategis di jalan utama yang menghubungkan Jakarta Selatan dengan Tangerang Selatan. Kami tak sabar untuk segera menyambut para tamu di Convoi,” imbuhnya.

 

Sajian kuliner

Convoi menyuguhkan pilihan hidangan Asia dan Barat favorit publik namun sedikit memodifikasinya dengan menggabungkan cita rasa tradisional dengan teknik masak modern. Langkah berani ini merupakan ide dari Chef Agus Sutikno, koki bertalenta yang sudah lebih dari 15 tahun bekerja di restoran serta hotel bintang lima.



Menu utama yang menjadi favorit Convoi. (Foto: A. Firdaus/Medcom.id)

Lewat pengetahuan dan kreativitasnya, Convoi menghadirkan menu yang fokus pada sajian comfort food, namun melalui teknik memasak dan proses penyajian yang berbeda. Beberapa hidangan andalan Convoi di antaranya:

 

Sunset French Toast

Roti bakar bercita rasa gurih dengan daging sapi renyah, bawang beraroma minyak truffle, garlic emulsion, balsamic truffle, dan selada air di atasnya kemudian disajikan dengan maple syrup terpisah.
 

Sei Sapi Pizza

Piza dengan topping daun singkong, udang rebon goreng, jagung bakar sambal matah, keju mozzarella, dan saus tomat bakar.
 

Spaghetti Sambal Matah


Spaghetti Sambal Matah punya rasa balance. (Foto: A. Firdaus/Medcom.id)

Spageti dengan ikan cakalang asap yang dimasak selama enam jam, kecombrang, jeruk, rebon goreng, minyak kelapa, dan sambal matah khas Bali.

 

Thai Duck and Lychee Curry

versi modern dari hidangan klasik kari Thailand lengkap dengan daging bebek, buah leci, buncis, nasi gurih dan ditutup dengan selada apel dan mentol.
 

Biskuit Regal lembut dengan badam dan tuile, disajikan dengan es krim vanila di atasnya.
 

Es Puter Binaria

versi kontemporer dari minuman pencuci mulut khas Indonesia berisikan es krim kelapa, nangka, toddy, madu, emping melinjo, saus manis dan orange gastrique.



Es Puter Binaria (Foto: A. Firdaus/Medcom.id)

“Kami ingin mendedikasikan Convoi kepada semua kalangan tamu. Oleh karena itu, kami menawarkan beragam pilihan comfort food yang patut dicoba. Semua makanan yang ada di menu telah melalui riset yang panjang serta didesain untuk menjawab permintaan pasar. Saya jamin, tamu akan menyukainya dan bakal kembali untuk mencoba yang lain,” ujar Sutikno.

Tak hanya menyuguhkan beragam sajian menggugah selera, Convoi juga dilengkapi dengan bar bergaya ekletik modern yang menghadirkan daftar menu koktail variatif serta koleksi wine impresif bagi para tamu yang ingin menghabiskan waktu bersama teman-teman atau keluarga. Untuk opsi hiburan, Convoi menawarkan pertunjukan musik akustik setiap Rabu, Jumat, dan Sabtu malam.

Convoi Contemporary Cooking

Jl. Kesehatan Raya No. 87

Bintaro, Jakarta Selatan

Telepon 021 7349 288

WhatsApp 0812 8787 0020

Jam Operasional:

Senin – Kamis: 10:00 – 22:00 WIB

Jumat – Sabtu: 10:00 – 00:00 WIB

Minggu: 08:00 – 22:00 WIB
(FIR)

Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan