MaxDecal tembus pasar Jepang melalui ajang Osaka Auto Messe 2023

kabinetrakyat.com – Merk stiker otomotif lokal Maxdecal, yang menjadi bagian dari tim Great of Indonesia, ikut serta dalam ajang Osaka Auto Messe 2023 yang berlangsung pada 10-12 Februari di Gedung Intex Osaka, Jepang.

“Osaka Auto Messe menjadi salah satu kesempatan yang bagus bagi MaxDecal untuk memperkenalkan produknya, mengingat Jepang adalah salah satu negara termaju di industri otomotif,” kata manajer penjualan di MaxDecalNofian Hendra dalam keterangan resmi, Jumat.

MaxDecalmenjadi bagian dariOLX Autos Indonesia Modification Expo (IMX) 2023 yang berpameran diOsaka Auto Messe 2023. Nofianmelihat keikutsertaan mereka pada acara itu bisa memperkuat pengenalan MaxDecaldi kancah internasional.

MaxDecaltidak hanya mengikuti pameran OsakaAuto Messe2023, mereka jugamemiliki tujuan untuk bisa mengekspor produk mereka ke Jepang yang dikenal dengan sebagai rajanya produsen otomotif dunia.

“Kami melihat peluang stiker otomotif di Jepang sangat bagus karena Jepang adalah salah satu negara produsen mobil terbesar di dunia. Tentunya kami ingin mengupayakan agar produk MaxDecal dapat didistribusikan di Jepang,” kata Nofian.

Pada ajang Osaka Auto Messe 2023, Maxdecal membawa produk andalannya melalui MaxDecal Paint Protection Film (PPF) dan Maxdecal 9800 Series yang telah banyak digunakan oleh mobil-mobil modifikasi di Indonesia.

MaxDecal PPF adalah jenis stiker atau film optic-clear yang memiliki standar ketebalan khusus untuk memproteksi permukaan cat kendaraan bermotor dari benturan atau gesekan batu atau benda lainnya sepanjang perjalanan, termasuk dari sorotan sinar matahari.

Teknologi pada PPF MaxDecal menggunakan Optic Clear TPU Film dan High-Flex Tech yang supaya mudah dipasang. Selain itu, PPF ini juga memiliki daya tahan terhadap gesekan (scratch resistance) dan melindungi bodi mobil dari sinar UV .

Sementara MaxDecal 9800 Series adalah stiker wrapping yang memiliki 32 warna elegan. MaxDecal 9800 Series memiliki hasil yang 98 persen seperti cat warna asli. Selain itu, 9800 Series dapat dicoating sehingga dapat menjaga warnanya. Yang lebih istimewa, Maxdecal 9800 Series juga telah memiliki teknologi superior scratch-resistant.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *