kabinetrakyat.com – Partai Perindo jadi partai politik nonparlemen yang berpotensi melenggang lolos ke Senayan .

Berdasarkan hasil survei Pusat Polling (Puspoll) Indonesia, Perindo mendapat elektabilitas sebesar 4,6 persen.

Angka ini unggul jauh dari parpol nonparlemen lain dalam survei . Diantaranya Hanura 0,7 persen, PSI 0,3 persen, Garuda 0.3 persen, Partai Buruh 0,2 persen, PKN 0,2 persen, PBB 0,1 persen, Gelora 0,1 persen, dan Partai Ummat 0,1 persen.

“Jika trend ini bisa dirawat dengan baik oleh Partai Perindo , bukan tidak mungkin Partai Perindo akan menggeser partai papan tengah dan lolos ke Senayan ,” kata peneliti Puspoll Indonesia, Luqmanul Hakim dalam paparan hasil survei nya, Rabu (22/3/2023).

Adapun elektabilitas parpol di kalangan penghuni Senayan , PDIP masih unggul dengan elektabilitas tertinggi yakni 23,8 persen, disusul oleh Partai Gerindra dengan elektabilitas 12,3 persen, dan Partai Golkar 11,8 persen.

Sementara penghuni papan tengah ada PKB 7,6 persen, diikuti Partai Demokrat 6,8 persen, Partai NasDem dengan 5,8 persen, dan PKS 5,2 persen, PPP 2,1 persen, dan PAN dengan 2,0 persen.

Kendati demikian masih ada 16 persen responden dalam survei yang menjawab tidak tahu atau rahasia saat ditanya soal partai politik pilihannya.

“Elektabilitas partai papan atas masih didominasi tiga partai yaitu PDIP, Gerindra dan Golkar,” katanya.

Sebagai informasi, jajak pendapat ini berlangsung pada 10 – 19 Februari 2023, dengan melibatkan 1.220 responden yang tersebar di 34 provinsi seluruh Indonesia.

Responden adalah mereka yang berusia minimal 17 tahun atau sudah memenuhi syarat sebagai pemilih.

Survei menggunakan metode wawancara tatap muka dengan kuesioner terstruktur. Margin of error survei kurang lebih 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Elektabilitas Anjlok, PAN Tanyakan Kredibel SMRC seusai Diprediksi Tak Lolos ke Senayan: Aneh Gak?

Privacy Policy

We do not collect identifiable data about you if you are viewing from the EU countries.For more information about our privacy policy, click here

Elektabilitas Anjlok, PAN Tanyakan Kredibel SMRC seusai Diprediksi Tak Lolos ke Senayan: Aneh Gak?

Usung Kader Partai Sendiri di Pilpres 2024, Hary Tanoe Nilai TGB Zainal Majdi Cocok Jadi Cawapres

2 Mantan Ketua Parpol Masuk Bacaleg PAN Kuningan, Jadi Motivasi bagi PAN Maju di Pemilu 2024

Chef Arnold Poernomo Resmi Terjun ke Dunia Politik dengan Gabung ke Perindo, Mulai Alih Profesi?

Parpol di Kaltara Pertanyakan Keberlanjutan Tahapan Pascagugatan Penundaan Pemilu 2024

PDIP Gorontalo Bidik 5 Kursi Parlemen Senayan Jelang Pemilu 2024 setelah 2019 Gagal Kirim Utusan

Di Sela Memutilasi Korban di Sleman, Pelaku Sempat Perpanjang Sewa Kamar & Makan di Warung Burjo

Punya Cara Sendiri Tentukan Awal Ramadhan, Jemaah Majelis An Nadzir Jakut Mulai Puasa Hari Ini

Momen Kebersamaan Jokowi dan Prabowo Tanam Jagung di Food Estate Keerom Bareng Para Petani

Tersulut Amarah, Suami di Jember Buntuti Selingkuhan Istri dan Ayunkan Senjata hingga Korban Tewas

Seusai Mutilasi Korban, Pelaku Masih Sempat untuk Makan & Minum di Warung dekat Penginapan

Ukraina KENA ULTIMATUM Dilarang Gabung NATO dan Uni Eropa Gara-gara Ulah Kiev kepada Hungaria

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan